LIF MANAJEMEN INVESTASI

Tentang Kami

Sejarah Singkat

PT LiF Manajemen Investasi didirikan oleh lembaga keuangan dan tokoh masyarakat, serta mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai Manajer Investasi untuk pengelolaan produk investasi di pasar modal.

  1. 1994

    Pendirian

    PT Biji Sesawi Finansial dan Sekuritas disingkat dengan nama PT Jisawi Finas yang didirikan pada tahun 1994. Pendirian perusahaan ini dipelopori oleh beberapa dana pensiun dan tokoh-tokoh Kristiani.

  2. 1995

    Izin Manajer Investasi

    Mendapatkan izin usaha sebagai Manajer Investasi berdasarkan Surat Keputusan Ketua BAPEPAM No. 02/PM-MI/1995 tanggal 12 April 1995.

  3. 2016

    Perubahan Pemegang Saham

    Pada tahun 2016, masuk pemegang saham pengendali baru, yaitu PT Corpus Prima Mandiri, sehingga perusahaan berganti nama menjadi PT Corpus Kapital Manajemen.

  4. 2023

    Perubahan Pemegang Saham

    Pada tahun 2023, Bapak Oki Widjaja mengambil alih saham PT Corpus Prima Mandiri sehingga menjadi Pemegang Saham Pengendali. Pada tahun 2024, nama perusahaan berubah menjadi PT LiF Manajemen Investasi.

Visi Kami

Menjadikan PT LiF Manajemen Investasi Pengelola Dana yang terpercaya dan profesional.

Misi Kami

Menjalankan fungsi Manajer Investasi secara jujur dan terhormat.
Memberikan layanan jasa terbaik dan adil bagi semua nasabah.
Menciptkan hubungan kerja yang harmonis dan professional di dalam dan di luar Perusahaan.
Secara proaktif memberikan pembelajaran mengenai cara berinvestasi yang benar kepada maysarakat umumnya dan nasabah khususnya.

Manajemen

PT LiF Manajemen Investasi, sekarang dikelola oleh tim yang terdiri dari individu-individu berpengalaman dan berkomitmen, dengan struktur manajemen yang jelas.

Oki Widjaja

Komisaris Utama

Beliau adalah Sarjana BSc (Hons) in Computer Science of Flinders University, Adelaide, South Australia. Pengalaman kerja di beberapa perusahaan sebagai Direktur di PT Toa Electronics Pt. Ltd., di Singapura & PT Kharisma Prima Karya di Jakarta, sebagai Komisaris di PT Pembina Galindra Electric Co., PT Toa Galva Prima Karya di Jakarta, serta Komisaris Utama di PT Galindra Electric Co., di Jakarta dan saat ini menjabat sebagai Direktur Utama di PT Galva di Jakarta.

Joseph Puradi Wirakotan

Komisaris Independen

Beliau adalah sarjana Matematika dan Ilmu Komputer dari Swinburne University of Technology, Melbourne, Australia. Pengalaman kerja beliau mencakup berbagai Bank, seperti PT QNB Indonesia, PT HSBC Indonesia, PT Bank Bumi Putera Indonesia, PT Bank Bani Internasional Indonesia, PT ABN AMRO Bank, PT Bank Papan Sejahtera, dan Citibank N.A. di Jakarta.

Mala Komalasari

Direktur Utama

Beliau adalah Sarjana Hukum dari Program Hukum Bisnis Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) dan Magister Hukum Bisnis dari Universitas Esa Unggul, Jakarta. Pada saat ini menjabat sebagai Direktur Utama di PT LiF Manajemen Investasi, sebelumnya sebagai Senior Vice President di PT Shinhan Asset Management, PT Mega Capital Indonesia, dan 19 tahun di perusahaan perbankan di Indonesia.

Rofinus Pardede

Direktur

Beliau meraih gelar Sarjana Akuntansi dari Universitas Advent Indonesia (UNAI) Bandung dan MBA dari Philippine Christian University (PCU) Manila. Saat ini menjabat sebagai Direktur PT LiF Manajemen Investasi, dan sebelumnya bekerja di PT Inter Pacific Securities, PT GK Goh Ometraco, PT Mutual International Finance Corporation (MIFC).